Penting! Ini Syarat Bangunan SPBU Menurut Pertamina Terbaru 2024

Menjadi mitra Pertamina dengan cara mendirikan SPBU menjadi salah satu ide bisnis yang sangat menarik. Bisa dikatakan bahwa bisnis SPBU adalah salah satu bisnis yang sangat stabil. Mengingat bahan bakar minyak masih menjadi kebutuhan penting masyarakat umum sehingga target pasar produk ini sangat luas, serta syarat bangunan SPBU menurut Pertamina yang cukup “terbuka” bagi masyarakat.

Pertamina sendiri senantiasa membuka tangan untuk kerjasama pendirian SPBU. Pasalnya, dari sudut pandang Pertamina, semakin banyak SPBU baru maka keuntungan yang diperoleh akan lebih besar. Selain berkaitan dengan profit bisnis, keberadaan SPBU baru juga sejalan dengan target Pertamina untuk menyediakan bahan bakar yang mudah dijangkau oleh masyarakat.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, tentu ada beberapa persyaratan yang perlu diperhatikan sebelum memulai kerjasama pendirian SPBU tersebut. Salah satunya adalah mempersiapkan bangunan SPBU yang sesuai standard.

Syarat Bangun SPBU Pertamina

Detail Syarat Bangunan SPBU Menurut Pertamina

Selain masalah permodalan, hal yang perlu diperhatikan sebelum memulai bisnis SPBU adalah detail bangunan SPBU itu sendiri. Sebagaimana diketahui, keamanan merupakan hal yang harus diutamakan, namun juga ada cukup banyak syarat bangunan SPBU menurut Pertamina yang perlu diperhatikan.

Adapun beberapa syarat bangunan SPBU yang ditetapkan Pertamina adalah sebagai berikut:

  1. Desain bangunan SPBU harus disesuaikan dengan karakter lingkungan sekitar, seperti letak pintu masuk, pintu keluar, letak penyimpanan bahan bakar dan lainnya
  2. Elemen bangunan yang digunakan harus adaptif terhadap lingkungan serta iklim. Sangat disarankan untuk menggunakan sirip penangkal sinar matahari, jendela yang lebih menjorok ke dalam dan penggunaan material serta tekstur yang tepat
  3. Desain dan arsitektur bangunan untuk sarana pendukung harus terintegrasi dengan bangunan utama
  4. Seluruh fasad bangunan SPBU harus mengekspresikan detail serta karakter arsitektur yang konsisten
  5. Variasi bentuk dan garis atap yang digunakan harus menarik
  6. Bangunan SPBU yang didirikan harus adaptif terhadap panas matahari serta bisa memantulkan sinar matahari dengan cara merancang sirip penangkal sinar matahari
  7. Bangunan dibagi menjadi beberapa komponen dengan skala yang lebih kecil untuk menghindari adanya kerumunan massa yang terlalu besar
  8. Menggunakan kanopi yang sesuai dengan panduan umum, yaitu:
  9. Integrasi antara kanopi tempat bahan bakar dan bangunan lain diperbolehkan
  10. Ketinggian ambang kanopi dihitung mulai dari titik terendah kanopi yang tidak lebih dari 13’9”. Sementara ketinggian seluruh kanopi tidak lebih dari 17’
  11. Ceiling pada kanopi tidak harus menggunakan bahan yang bertekstur atau plat
  12. Tidak diperbolehkan menggunakan material yang cenderung mengkilap atau bisa memantulkan cahaya pada bagian kanopi bangunan
  13. Tidak diperbolehkan menggunakan lampu tabung dengan warna yang sesuai dengan logo perusahaan
  14. Menggunakan pump island sesuai dengan panduan, yaitu:
  15. Pump island yang digunakan terdiri dari fuel dispenser, refuse container, alat pembayaran otomatis dan bollard pengaman serta peralatan lainnya
  16. Desain pump island yang digunakan harus terintegrasi dengan struktur lain yang ada di dalam lokasi, seperti menggunakan warna, material dan detail arsitektur yang cenderung harmonis
  17. Meminimalkan warna dari komponen pump island yang digunakan, termasuk untuk dispenser, bollard dan lainnya
  18. Menggunakan desain sirkulasi atau jalur masuk yang sesuai panduan, yaitu;
  19. Jalan keluar dan masuk area SPBU harus diatur untuk memudahkan kendaraan berbelok ke tempat pompa serta ke tempat antrean dekat pompa dan mudah berbelok ke arah keluar tanpa adanya penghalang dan permasalahan pada jarak pandang
  20. Pintu masuk dan keluar area SPBU tidak boleh dibuat saling bersilangan
  21. Jumlah lajur masuk minimum dua jalur
  22. Lajur keluar minimum tiga jalur atau sama dengan jalur pengisian bahan bakar
  23. Lebar pintu masuk dan pintu keluar minimal 6 meter

Beberapa poin di atas adalah pedoman standar bangunan SPBU dari Pertamina yang perlu diketahui dan dipatuhi oleh para mitra. Tujuan adanya pedoman tersebut yaitu untuk memastikan keamanan dan juga kenyamanan area SPBU.

Untuk Anda yang ingin menjadi mitra Pertamina dan mendirikan SPBU baru dan ingin tahu syarat bangunan SPBU, Anda bisa berkonsultasi terkait detail fasad dan pembangunan SPBU dengan kami. Sebagai kontraktor profesional, kami siap membantu kebutuhan Anda membangun SPBU baru sesuai dengan pedoman Pertamina. Kunjungi laman website https://gunturmandiripratama.co.id/ untuk memulai konsultasi lebih lanjut.